Blog Dunia Pendidikan

CONTOH MAKALAH BIMBINGAN DAN KONSELING LAPORAN HASIL OBSERVASI PENANGANAN ANAK BERMASALAH DI SD BAB I



BAB 1
PENDAHULUAN



A.      Latar Belakang
Bimbingan dan konseling merupakan upaya pemberian bantuan yang dirancang dengan memfokuskan pada kebutuhan, kekuatan minat, dan isu – isu yang berkaitan dengan tahapa dan tugas perkembangan anak yang merupakan bagian yang integral dari keseluruhan program pendidikan.
Teori piaget mengklasifikasikan bahwa anak usia 7-11 tahun masuk kedalam kelompok operasional kongkrit artinya cara berpikir anak sudah mampu berpikir secara logis. Anak mulai berpikir secara sistematis untuk mencapai pemecahan masalah yang konkrit.
Seperti yang telah diketahui bahwa setiap siswa memiliki karakteristik pribadi atau perilaku yang berbeda dengan siswa lainnya. Dengan adanya perbedaan ini maka masalah yang dimiliki setiap siswa pun berbeda juga. Ada yang hanya memiiki masalah kesulitan belajar atau hanya masalah dalam berperilaku saja. Ada yang memiliki kedua masalah tersebut. Dan ada juga yang memiliki masalah yang lain. Masalah-masalah tersebut dapat berasal dari keluarga, lingkungan maupun dari diri sendiri. Keragaman perilaku ini mengandung implikasi akan perlunya data dan pemahaman yang memadai terhadap setiap siswa.
Salah satu hal penting yang perlu diperhatikan dalam memberikan bimbingan adalah memahami siswa secara keseluruhan, baik masalah yang dihadapinya maupun latar belakang pribadinya. Dalam hai ini, guru dituntut untuk mengetahui asal usul dan kepribadian setiap siswa agar guru dapat memperoleh cara untuk menghadapi siswa yang bermasalah. Maka dari itu perlu adanya pengumpulan data terhadap siswa. Dengan data yang lengkap, guru akan dapat memberikan layanan bimbingan kepada siswa secara tepat atau terarah. 

B.       Tujuan Observasi
1.       Untuk  mengetahui program bimbingan konseling yang ada di lapangan.
2.        Untuk  mengetahui masalah belajar anak usia SD.
3.        Untuk  mengetahui faktor penyebab siswa SD mengalami masalah belajar.
4.        Untuk mengetahui usaha guru dalam mengatasi masalah belajar siswa SD.

C.      Manfaat Observasi
Laporan observasi ini bermanfaat yaitu :
1.      Memberikan kesempatan kepada penulis (mahasiswa) untuk mempelajari,
mengamati, dan mengkaji suatu permasalahan yang dihadapi oleh anak SD.
2.      Memberikan kesempatan kepada mahasiswa (penulis) untuk lebih mengenal calon anak didiknya dalam berbagai aspek yang ada dalam diri mereka dan masalah yang mereka hadapi, khususnya anak yang melakukan penyimpangan perilaku.
3.      Sebagai pedoman untuk pembelajaran.
4.      Sebagai motivasi untuk melakukan suatu observasi, wawancara atau membaca buku-buku yang berhubungan dengan permasalahan anak atau siswa.
Tag : MAKALAH
Iklan 655 x 60
0 Komentar untuk "CONTOH MAKALAH BIMBINGAN DAN KONSELING LAPORAN HASIL OBSERVASI PENANGANAN ANAK BERMASALAH DI SD BAB I"

Back To Top